TIM Pemenang Elin-Supri kantongi Rekom DPP Demokrat

Bagikan

Pesawaran LampungTimes.id Tim Pemenangan Drg. Elin Septiani-Supriyanto telah menerima rekomendasi resmi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat untuk mengikuti Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Pesawaran tahun 2025 sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Tim Pemenangan Eriawan setelah menerima Surat Keputusan B1 KWK dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat.

Bacaan Lainnya

“Iya, Sudah, Ketua umum Demokrat AHY yang menekennya,” kata Eriawan, melalui pesan WhatsApp, Sabtu (8/3/2025).

Eriawan menyampaikan bahwa tim pemenangan akan mendaftarkan pasangan calon Elin-Supriyanto ke KPU Pesawaran pada hari Senin, 10 Maret 2025.

“Insyaallah, hari senin besok,” singkatnya.

Hingga pukul 16.00 WIB pada hari pertama pendaftaran, belum terdapat pasangan calon pengganti yang terdaftar di KPU Kabupaten Pesawaran, demikian disampaikan Ketua KPU Kabupaten Pesawaran, Fery Ikhsan saat dikonfirmasi.

“Hingga pukul 16.00 hari ini, belum ada pendaftar calon pengganti yang diajukan partai politik pengusul. Jelasnya.

Kantor KPU Kabupaten Pesawaran sebelumnya telah membuka pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati selama tiga hari, yaitu pada tanggal 8 hingga 10 Maret 2025.

 

Sesuai Surat Nomor: 068/PL.02.2-Pu/1809/2025 perihal pendaftaran calon pengganti Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesawaran, sebagai tindak lanjut putusan Mahkamah Konstitusi, yang ditandatangani Ketua KPU Kabupaten Pesawaran, Fery Ikhsan. (Tim)

Bagikan

X
Telegram
Facebook
WhatsApp

Bagikan